Gempa Lombok: Hari Pertama Sekolah, Anak Anak Memilih Diluar

Sudah hampir seminggu sekolah diliburkan dinas pendidikan dan kebudayaan Nusa Tenggara Barat. Seperti di SDN Dondak yang beralamat Dusun Rebile Desa Tanak Awu, anak anak memilih di teras depan kelas.

Baiq Erni Susanti Sakti Peksos Lombok Tengah mengirimkan situasinya melalui foto foto ke Kantor Berita Anak Indonesia. Baginya, anak anak penting sekali dipenuhi hak haknya dipemgungsian, diantaranya pendidikan. Sehingga mereka segera bangkit dari kondisinya sekarang.

Jasra Putra Komisioner KPAI, menghidupkan sekolah menjadi penting di area bencana, tentunya dimaklumi guru gurunya tidak terlepas dari bencana, bahkan rumahnya ikut hancur.

Awal pertama sekolah, anak anak bisa belajar di halaman, sambil mereka melihat situasi sekolah pasca bencana. Orang tua juga terbantu dengan anak anak sekolah, mereka bisa menyiapkan kondisi pengungsian agar lebih baik. Kita berharap setelah dua hari listrik dan air menyala lagi di Lombok, pengungsi dapat berbenah lebih baik. Respon tanggap darurat bisa segera menyiapkan sarana pendidikan sementara.

Check Also

Alat Kontrasepsi, Perdebatan dan Kekhawatiran Nakes

Dunia jagad pendidikan kita, baru saja diramaikan perdebatan alat kontrasepsi. Hal itu terjadi karena pencantuman …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *