Rapat Pimpinan Nasional Himpunan Usaha Kreatif Panti Indonesia atau HUKPI memasuki agenda hari ke 2. Sejumlah pembicara di jadwalkan hadir sampai sidang yang akan digelar hari ini. Mereka adalah Direktur Rehabilitasi Sosial Anak Kementerian Sosial Bapak Nahar, Direktur Program Keluarga Harapan Bapak Rachmat Koesnadi, Direktur Advokasi dan Kampanye Yayasan Sayangi Tunas Cilik Tata Sudrajat dan Pengusaha Nasional Bapak Indra Uno.
Ketua Panitia Kyai Miftahul Hinan menyampaikan, dalam agenda sore nanti 133 peserta pengusaha berbasis panti, pesantren, panti dan sekolah berasrama juga akan saling menggali potensi dan akses sistem sumber dalam pengembangan usaha masing masing. Ini akan jadi sessi menarik. Dimana para peserta akan dibagi dalam kelompok jenis usaha, mempresentasikan dan saling cerita pengalaman.
Seperti diketahui Rapat Pimpinan Nasional I Himpunan Usaha Kreatif Panti Indonesia ini berlangsung di Villa Taman Eden I Kaliurang Yogyakarta mulai 7 sampai dengan 10 November mendatang.